Tuesday, April 05, 2016

Camping V : Bumi Perkemahan Mandalawangi Cibodas


Hingga jumat malam sang isteri tercinta masih meragukan niat saya utk camping keluarga. "Jadi besok camping?". Maklumlah, tdk spt camping2 sebelumnya, dimana saya dan dia telah mempersiapkan semuanya dari jauh2 hari. Camping kali ini trkesan dadakan (bukan tahu bulat). Seminggu sebelumnya saya selalu pulang malam kadang sampe jam 11 malam dan setiap hari menggunakan sepeda. Bahkan hari jumat terakhir sebelum camping masih saja pulang setelah magrib.

Akhirnya packing sebentar, cek ini-itu dan sabtu pagi pun kita berangkat menembus macetnya jalur puncak. Mulai berangkat sekitar jam 10 pagi dan sampai di Cibodas jam 15.00 sore. Tanya sana sini, salah masuk gerbang berkali-kali akhirnya sampai juga di bumi perkemahan Mandalawangi Cibodas (ini bukan padang edlewis alun-alun Mandalawangi yang dipuncak gede itu ya).

Bumi Perkemahan Mandalawangi sendiri terletak di Kompleks Hutan Gunung Gede Pangrango, Desa Cimacan, Cipanas, Cianjur. Topografi lapangannya bergelombang dan berbukit-bukit dengan ketinggian 1.275 m dpl, bersuhu udara 17 - 27 derajat celcius (wiki). Untuk menuju lokasi, Jika anda beranjak dari jakarta atau bogor dengan berpatokan melewati puncak pass ( Mesjid atta'aun) - terus menuju arah cipanas dan berhenti di simpang tiga Cimacan belok ke arah kanan menuju kebun raya Cibodas (wiki). Nah Bumi Perkemahan Mandalawangi Cibodas ini letaknya berseberangan dengan kebun raya, bersebelahan dengan kantor Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango.



Tempat yang luas dan topografi yang bergelombang dan berbukit-bukit, membuat jarak antara tenda terkesan cukup jauh, sehingga walau tempat ini ramai dikunjungi tidak terasa padat dan ramai. Suasana senyap masih bisa dirasakan. Tidak hingar bingar. Udara yang dingin menjadi daya tarik tersendiri. Kami akui camping kali ini adalah yang paling dingin diantara tempat-tempat camping lainnya yang pernah kami kunjungi. Walau begitu Ifa yang masih anak-anak tetap merasa nyaman. Hanya dengan bermodalkan sleep pad tiup merk st*tic V dan sleeping bag abal-abal saya masih bisa tidur nyaman di atas hammock semalaman. Ini kali ke dua saya tidak tidur didalam tenda melainkan diatas hammock.

Anak-anak akan sangat menyukai camping disini. Terdapat danau yang cukup luas untuk berperahu ria dan memberi makan ikan-ikan didalamnya, jalur light tracking menuju air terjun, gerbang depan yang dibuat seolah-olah seperti pohon besar, jembatan berbentuk terowongan yang dibagian luarnya dibangun menyerupai dinosaurus/komodo, lapangan yang luas untuk anak-anak berlarian dan sungai kecil untuk anak-anak bermain air. Tidak jarang juga pengunjung lain yang membawa serta anak-anak mereka sehingga mereka (anak-anak) bisa saling berkenalan dan bermain bersama.

Jalan menuju lokasi
Jalur Puncak dan sedikit jalan kecil. Semuanya sudah aspal. mobil sedan pun bisa lewat. Yang perlu diwaspadai adalah jadwal buka-tutup jalur puncak dan kemacetannya.

Parkiran
Parkiran bertempat didepan lokasi perkemahan. sebenarnya tidak jauh namun untuk menuju perkemahan, setelah pos tiket kita harus naik satu bukit dulu sebelum turun kembali ke lokasi perkemahan. Cukup melelahkan jika anda membawa barang yang cukup banyak atau bolak-balik ke mobil berkali-kali. Tipsnya bawalah barang seringkas mungkin sehingga tidak perlu bolak-balik. Area parkiran cukup luas, juga merupakan tempat parkir untuk yang ingin mengunjungi kebun raya.

MCK
Baik sekali, cukup bersih karena ada petugas yang menjaga dan membersihkan. Kamarnya cukup banyak. Air juga melimpah. Kekuranganya biaya ke MCK ini diluar biaya tiket masuk. Jadi anda harus membayar setiap kali menggunakan MCK ini.

Biaya
Tiket masuk area Kebun Raya, Tiket masuk perkemahan, Parkir Mobil dan MCK

Warung
Terdapat warung-warung kecil di dalam area perkemahan yang menjajakan bandrek dan Indomie.

Interesting site
Terdapat Danau, Treking ke Air Terjun, Jembatan/Terowongan Dinosaurus/Komodo, Gerbang depan, Lapangan ditengah danau, aliran sungai-sungai kecil.

Berikut foto-foto saat kami berkemah disini (klik untuk memperbesar foto) :



Ingat jangan pernah lupa untuk selalu bawa pulang kembali sampah kita. Bayangkan jika satu keluarga dalam satu hari camping meninggalkan satu kantong plastik sampah akan berapa banyak sampah yang ada dalam setahun jika satu hari tempat ini dikunjungi 10 keluarga saja? Walau bisa dibakar tetap akan ada yang tersisa. Lagipula sistem penangan sampah dengan membakar juga mencemari udara gunung yang bersih. Mari kita budayakan bawa pulang kembali sampah kita sehingga nantinya anak-cucu kita masih ada tempat untuk bercamping ria.

5 comments:

  1. Referensiin mas beli tendanya di mana tuh...udah lama saya naksir tenda itu (MSR fury)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saat itu saya belinya oline Om, menggunakan jasa USA2INDO.
      Saya lihat ada beberapa seller di Pasar OANC yang menjual MSR juga namun beda tipe.

      Sebenarnya tenda ini memiliki beberapa kekurangan, diantaranya :

      1. Pintu masuk yang sangat rendah dan kecil. Seperti bentuknya yang menyerupai rumah keong, saya yang berpostur tinggi sangat kesulitan hanya untuk menunduk kedalam tenda. Terlebih lagi terdapat settingan untuk pasang guyline didepan pintu. ini sangat aneh buat saya. Guyline nya dapat menghalangi orang keluar-masuk tenda.

      2. Bagian lantai tenda yang sedikit terangkat dibeberapa bagian tenda.

      3. Vestibule kecil dan rendah. Sepertinya susah buat masak2 di vestibule kalau diluar hujan, karena kalau kita kemping dengan anak biasanya banyak barang2nya. Dah penuh aja itu vestibule dengan barang2.

      Namun ada kelebihannya yang signifikan adalah dari packingannya yang sangat kecil dan bobotnya yang sangat ringan. Ini sangat sangat signifikan.

      Delete
  2. Ulasan menarik tentang Mandalawangi Cibodas. Bagi yang ingin mengadakan acara camping dan outdoor activity bisa di Bukit Golf Camping Cibodas. Termasuk juga penyewaan tenda. Semuanya kami sediakan.

    Info tentang Mandalawangi Cibodas bisa dilihat di http://bukitgolfcamp.com/blog/236/mandalawangi-cibodas-camping-ground-bumi-perkemahan-yang-asyik-buat-keluarga/

    Makasih Admin

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih atas komentarnya Mas. Betul sekali bukit golf Cibodas sangat tepat untuk acara camping atau outdoor activity dengan peserta dalam jumlah besar. Misalnya seperti outing kantor atau team building. Areanya sangat luas, dapat menampung banyak tenda.

      Delete
  3. sepertinya menginspirasi saya untuk camping bersama keluarga Tks infonya

    ReplyDelete